HARI INI 70 ORANG PESERTA SAFARI TARBAWI PULANG KANDANG
Posko 5 Safari Tarbawi 2019 Masjid Nurul Hidayah Sumber tengga Laok Desa Sumberargo |
Rasa sesal yang begitu mendalam sepertinya juga mendera sebagian besar Peserta Safari Tarbawi 2019 Yayasan Pendidikan Islam Sabda Ria Nada. Hal ini setidaknya bisa dilihat dari guratan lesu pada wajah-wajah mereka pada saat acara pisah pamit tadi malam, Sabtu 4 Mei 2019 di Posko Masing-masing.
Sesekali terdengar suara tangis sesenggukan ketika salah seorang dari mereka menyampaikan pidato perpisahan. Waktu satu Minggu rasanya sangatlah tidak cukup menebus keteledoran mereka selama di Bangku Madrasah.
Menyesal karena dulu tidak rajin belajar dan sering bolos. Menyesal karena terlalu sering membohongi orang tua. Menyesal karena tidak mengindahkan Nasehat sang Guru. Dan menyesal karena banyak waktu terbuang akibat terlalu sibuk dengan urusan cinta-cintaan yang membuaikan.
Sementara ilmu pengetahuan dan Ketrampilan yang mereka dapat sangatlah tidak sepadan jika dibandingkan dengan banyaknya waktu dan biaya yang sudah terbuang. Terlebih lagi apabila membayangkan tantangan hidup yang harus mereka hadapi kedepan.
Bersyukur masih diberikan kesempatan untuk menyesal dan mempetbaiki diri. Bagaimana jika seandainya baru menyesal sewaktu nyawa sudah sampai ditenggorokan, pada saat itu sesal sudah tiada lagi berguna. Sebagaiman Firman Allah :
وَأَنْفِقُوا مِنْ مَا رَزَقْنَاكُمْ مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ أَحَدَكُمُ الْمَوْتُ فَيَقُولَ رَبِّ لَوْلا أَخَّرْتَنِي إِلَى أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ وَأَكُنْ
مِنَ الصَّالِحِينَ
مِنَ الصَّالِحِينَ
“Dan belanjakanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata: “Ya Tuhanku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian) ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?” (QS.63 : 10)
Posko 5 Safari Tarbawi 2019 Masjid Raya Dusun Glindung Kalirejo |
Itulah doa sia-sia yang dipanjatkan disaat nyawa sudah di ujung Tenggorokan. Doa tidak berguna lagi dan penyesalan tidak berfaidah, karena Allah tidak akan lagi memajukan atau memundurkan Ajal seseorang jika sudah tiba waktunya.
Karena itu adanya penyesalan diusia muda adalah Anugerah besar yang patut disyukuri. Begitulah cara Allah mengingatkan kita, bahwa jalan/ cara yang kita tempuh selama ini salah dan jangan sampai diulang kembali kelak dikemudian hari. Perhatikanlah Sabda Nabi berikut ini :
إِذَا أَمْسَيْتَ فَلاَ تَنْتَظِرِ الصَّبَاحَ وَإِذَا أَصْبَحْتَ فَلاَ تَنْتَظِرِ الْمَسَاءَ
“Jika engkau berada di sore hari janganlah menunggu (melakukan sesuatu) hingga pagi, dan jika engkau berada pada pagi hari, janganlah menunggu (melakukan sesuatu) hingga sore hari. “
Tidak sedikit orang menunda melakukan sesuatu (yang berguna) atau pekerjaannya atau kewajibannya pada waktu tertentu. Mereka terbiasa menundanya sampai mereka mau melakukannya. Mereka merasa masih banyak waktu untuk bisa melakukannya. Inilah penyakit waktu yang banyak menjangkiti manusia. Tidak hanya dewasa, seorang remaja atau pelajar pun juga sudah banyak yang mengidapnya.
Seharusnya, seorang pelajar berusaha membiasakan diri untuk melakukan kewajibannya sebaik-baiknya. Mestinya seorang pelajar juga berusaha untuk berdisiplin memanfaatkan waktu dan memanfaatkan kesempatan.
Selamat bagi Peserta Safari Tarbawi 2019
Yang telah menyelesaikan Tugasnya.
Sekecil apapun yang adik2 lakukan semoga dinilai Ibadah Allah, SWT.
Tambe jejeh, tambe Muljeh, Tambe Rajjeh, Amin
Posting Komentar untuk "HARI INI 70 ORANG PESERTA SAFARI TARBAWI PULANG KANDANG"
Silahkan berkomentar maupun bertanya tentang Info / Kegiatan / Konsultasi gratis di Website Sabda Ria Nada, Kami akan menjawab secepatnya. Terimakasih...